Rabu, 15 Februari 2012

HAURGEULIS UPDATE


HAURGEULIS HARI INI
Haurgeulis dari dulu hingga sekarang mengalami perubahan pembangunan yang pesat. Meskipun dalam perubahanya berjalan lambat namun pasti. Kemajuan tekhnologi sejalan dengan perkembangan pembangunan yang semakin meningkat membuat Haurgeulis menjadi suatu kecamatan yang memiliki nilai plus dibandingkan dengan yang lain.
Hal ini dibuktikan dengan adanya pembaruan-pembaruan seperti: tata letak wilayah yang semakin tertata rapih, adanya sarana penunjang informasi (Warnet dan Radio), adanya tempat-tempat belajar (Bimbel), adanya waterboom cipancuh adanya Distro-distro yang semakin bermunculan, adanya mini market-mini market, adanya 2 lapangan Futsal di samping SPBU cipancuh dan di jalan siliwangi serta adanya pembangunan pasar tradisional n pasar modern dll. Hal ini setidaknya memberikan angin segar untuk kemajuan pembangunan di Haurgeulis. Karena dengan pembangunan yang mengarah kedepan, Haurgeulis bisa menjadi salah satu wilayah yang dapat dibanggakan di kabupaten Indramayu dan sekitarnya.
Masyarakat haurgeulis yang cenderung konsumtif dalam membelanjakan uangnya menjadi sasaran empuk para pembisnis untuk menciptakan usaha usaha yang saling bersaing demi terciptanya perekonomian Haurgeulis yang maju serta setidaknya mengurangi tingkat angka pengangguran di kec. tersebut.
Kini Haurgeulis semakin dipercantik dengan adanya patung bambu cantik disekita area bunderan HI (Haurgeulis Indah) yang semakin memperkenalkan arti kata Haurgeulis atau Bambu Cantik. Kita semua berharap kemajuan Kec. Haurgeulis akan selalu mengarah kedepan demi terciptanya pembangunan yang masyarakat inginkan.
Tugu Haurgeulis

Stasiun Haurgeulis

Jalan jendral ahmad yani

Publikasi My blog15 Februari 2012, terakhir diperbaharui 26 September 2012 
follow twitter: @histericHGL atau admin: @sAvetyo86
facebook: http://www.facebook.com/histeric4hgl 
Penulis
Asep Listyo